Polsek Biromaru Datangi TKP Kebakaran Rumah Warga di Desa Soulowe Tara



Sigi - Tribrata/Polsekbiromarunews– Personel Polsek Biromaru mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) kebakaran rumah warga di Dusun 2 RT 6 Desa Soulowe Tara, Kecamatan Sigi Kota, Kabupaten Sigi, Jumat (23/1/2026) siang.


Kebakaran tersebut menghanguskan satu unit rumah milik Rosita (45). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun seluruh bangunan rumah beserta perabotan di dalamnya ludes terbakar. Kerugian materiil ditaksir mencapai Rp50 juta.

Menurut keterangan saksi, kebakaran pertama kali diketahui setelah warga selesai melaksanakan salat Jumat. Kepulan asap hitam tebal terlihat dari arah belakang SD Inpres Desa Soulowe Tara. Warga kemudian berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun api cepat membesar karena bangunan rumah terbuat dari kayu dan kondisi angin yang cukup kencang.

Sekitar pukul 13.20 WITA, dua unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadaman Kebakaran Kabupaten Sigi tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman. Personel Polsek Biromaru menyusul ke TKP dan turut membantu proses pemadaman serta pengamanan lokasi. Api berhasil dipadamkan sepenuhnya sekitar pukul 14.00 WITA.

Berdasarkan keterangan pihak keluarga, saat kejadian rumah dalam keadaan kosong. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik. Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman untuk memastikan penyebab pasti kebakaran.

Polsek Biromaru mengimbau masyarakat agar selalu memastikan kondisi instalasi listrik dan peralatan rumah tangga dalam keadaan aman guna mencegah terjadinya kebakaran.[humas sek Birma]
أحدث أقدم
Post ADS 1
Post ADS 1